Komsos Bersama Pemerintah Desa Selunak Kecamatan Batang Peranap

PERANAP-INHU| Tran7riau.com

Babinsa Koramil 05/Peranap Kodim 0303/Inhu Sertu Wahyu Liquisa Yanto melaksanakan komsos bersama Kades dan Kaur Desa Selunak Kec. Batang Peranap, Rabu 07 Februari 2024.

Babinsa Wahyu Ly mengatakan tujuan komsos bersama Kades dan Kaur Desa tersebut untuk membahas dan mengetahui perkembangan situasi pasca setelah banjir, bagaimana solusi terbaik agar warga tetap menjaga kesehatan lingkungan di saat pasca banjir, Seperti membersihkan lingkungan yg tergenang banjir, membuang sampah pada tempatnya dan lain sebaginya.

Keakraban kepada kades dan kaur desa di desa binaan merupakan tugas pokok Babinsa. Salah satunya yaitu dengan melakukan komunikasi sosial dalam menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dan aparatur desa binaannya.

Inilah yang dilakukan oleh Babinsa membangun keakraban dan menampilkan Komsos dengan Warga binaan di Desa. Dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat. (A.Rustandi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *